Koramil 03/Sukmajaya Gencar Jemput Bola Pemberian Vaksin ke Warga Depok

DEBAR.COM.-SUKMAJAYA, DEPOK- Tidak kurang dari 100 orang warga setiap harinya mendatangi gerai vaksin Koramil 03/Sukmajaya, Depok untuk melakukan vaksinasi yang digelar aparat TNI Angkatan Darat dalam rangka mensukseskan program  program vaksinasi terkait penanganan Covid-19.

Institusi yang berada di bawah naungan Kodim 0508 Depok itu hampir setiap harinya menggelar pemberian vaksin gratis pada warga. Seperti yang terlihat di kawasan Pasar Agung, Sukmajaya, Depok.

“Hari ini kami siapkan ratusan dosis vaksin bosster (vaksin lanjutan). Tapi jika ada warga yang belum sama sekali divaksin pun akan kami layani. Kami menyiapkan ratusan dosis vaksin untuk masyarakat umum dengan syarat hanya menunjukan KTP dan langsung cek kesehatan,” kata Danramil Sukmajaya, Kapten Inf Suyono, Kamis, (24/02/2022).

Dikatakan Danramil, pemberian vaksin tidak hanya dilakukan di markasnya, tapi juga rutin dilakukan dengan cara sistem jemput bola. Dengan cara seperti itu sangat efektif untuk mempercepat program pemerintah.

“Program vaksin ini bekerjasama dengan Dinas Kesehatan dalam hal ini puskesmas terdekat,” jelasnya. (AR/Debar)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button