Situ Pladen Depok Dipasangi Nano Bubble Buat Hilangkan Bau Busuk

DEBAR.COM.-BEJI, DEPOK- Pencemaran Situ Pladen, Beji yang sangat mengkhawatirkan dan sering kali dikeluhkan oleh warga Beji, Depok membuat Kementerian Lingkungan Hidup (KLH) turun tangan dengan memasang tiga unit alat plasma Nano Bubble seperti di Kali Hitam Setiong, Jakarta.

“Pencemaran air di Situ Pladen, Beji, sudah dalam kategori sedang-berat. Air di Situ Pladen kelebihan beban mencapai 89,87 persen, sehingga sudah sangat tercemar,” ujar Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK)  Depok Ety Suryahati didampingi Kepala Bidang Pengendalian, Pencemaran, dan Penataan Lingkungan (P3L)  di DLHK, Bambang Supoyo, Selasa (27/02/2019).

Beberapa waktu lalu Menteri LHK, Siti Nurbaya didampingi Direktur Jenderal Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan Kementerian LHK RI, MR Karliansya, meninjau langsung kondisi Situ Pladen kaitan keluhan warga terhadap pencemaran dan dangkalnya Situ Pladen beberapa tahun belakangan ini.

“Kondisi Situ Pladen sudah sangat mengkhawatirkan, selain air tercemar limbah buangan warga, sampah dan penuh lumpur akibatnya dangkal. Untuk mengurangi bau tidak sedap pemerintah pusat melalui KLH meminjamkan tiga unit Nano Bubble untuk meningkatkan kadar oksigen di air tersebut,” jelasnya.

Nanti setelah satu atau dua bulan pemasangan alat Nano Bubble, kondisi air di Situ Pladen akan dicek kembali untuk melihat hasilnya. Fungsi Nano Bubble untuk menambah oksigen dalam air di Situ Pladen, agar bau tidak sedap hilang seperti di Kali Hitam, Sentiong, Jakarta, beberapa waktu lalu.

Sementara itu,  Wakil Wali Kota Depok Pradi Supriatna, sangat mendukung pemasangan tiga unit alat Nano Bubble pinjaman dari Kementerian Lingkungan Hidup (KLH)  yang dipasang di Situ Pladen, Beji.

“Jelas sangat perlu untuk dipasang di lokasi situ atau kali yang tercemar limbah buangan, termasuk di Situ Rawa Kalong dan lainnya. Untuk Situ Citayam juga perlu mendapatkan perhatian karena semakin menyempit akibat diurug warga dan bangunan,” tutur Pradi.

Sedangkan, Situ Pladen merupakan satu dari tiga Situ yang akan direvitalisasi oleh Pemerintah Kota Depok di 2019, selain Situ Rawa Besar dan Sawangan. Namun, dari ketiga Situ tersebut, Situ Pladen mendapatkan anggaran yang lebih besar mencapai Rp 15 Miliar, imbuhnya. (AP/Debar)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button