Pradi Supriatna dan DMC Peduli Pandemi Covid-19
DEBAR.COM.-DEPOK- Perang terhadap pencegahan penyebaran Virus Corona terus dilakukan, namun sisi sosial terus dijalankan. Seperti yang dilakukan Depok Media Center (DMC) Peduli memberikan bantuan ke rekan-rekan wartawan yang tergabung di DMC.
Bantuan sembako diperoleh dari donatur yang disalurkan melalui DMC dan disampaikan ke rekan-rekan wartawan yang ditentukan Pengurus DMC dengan target sebanyak 100 wartawan.
Wakil Wali Kota Depok, Pradi Supriatna mengatakan bahwa perlu kebersaamaan dan saling membantu dalam mengatasi masalah pandemi Covid-19. Menurutnya, wartawan juga sebagai garda terdepan yang turut menginformasikan perkembangan pandemi Covid-19.
“Untuk itu, kita perlu juga memperhatikan kebutuhan hidupnya dan keluarga. Jangan kita cuekin. Bantuan sembako yang kami berikan mungkin tak seberapa tapi ini sebagai bentuk perhatian dan minimal dapat sedikit meringankan akan kebutuhan pokok. Saya juga mengapresiasi dunia usaha dan para pejabat dan politikus yang turut serta membantu para wartawan,” jelas Pradi yang turut membantu 50 kg beras dan mie instan, Minggu (12/04/2020).
Ketua DMC Adie Rakasiwi mengaku bahwa kegiatan tersebut merupakan agenda sosial. Terlebih lagi, lanjutnya, kondisi saat ini banyak yang terdampak Corona. “Kita berharap agar kondisi ini bisa cepat dilalui dan berjalan normal. Sehingga, bisa bangkit dan membangun Kota Depok serta bangsa,” harapnya.
Hal senada diutarakan Ketua Pembina DMC, Rusdy Nurdiansyah mengucapkan terima kasih kepada para donatur yang sudah memberikan bantuan. Yakni Wakil Wali Kota Depok, Pradi Supriatna, Anggota DPR RI, Wenny Haryanto, Anggota DPRD Depok Qonita, Hj. Diana Dewi Ketua Komunitas Depok dan kalangan pengusaha.
“Bantuan sembako ini diharapkan dapat mempererat silahturrahmi dan kebersamaam sesama wartawan yang bertugas di Depok,” pungkasnya. (MFR/Debar)