Video Penjual Es Selendang Mayang Mendadak Viral di Medsos
DEBAR.COM.-GROGOL, DEPOK- Kisah perjuangan seorang penjual es selendang mayang mendadak menjadi viral di sosial media. Kisah tersebut terekam beberapa hari yang lalu dalam sebuah video setelah diunggah ulang oleh akun Instagram @lambe_turah pada Senin (16/11/2020).
Dalam unggahan tersebut, sang perekam bernama Ahmad Fahri menuturkan, tidak sengaja bertemu dengan penjual itu saat dirinya ingin kerumah temannya di daerah Depok ia bertemu dengan penjual es selendang mayang bernama Riyanto, pada Minggu (15/11/2020) lalu.
Riyanto ini biasa berjualan di dekat Gang Kumpi, Grogol, Depok. “Kata Pak Riyanto baru beberapa bulan ini (berjualan) semenjak dia berhenti ngojek online,” jelas Fahri.
“Setelah itu Pak Riyanto juga menceritakan masalah tentang anaknya, yang terkena penyakit lumayan serius,” sambung Fahri.
Fahri menyimpulkan, Riyanto merupakan sosok yang pekerja keras. Sosoknya rela membanting tulang dari pagi bahkan malam hari, demi mencari sesuap nasi dan biaya untuk pengobatan anaknya.
“Jujur sedih, mendengar bapak Riyanto yang bercerita harus sampai menjual motor satu-satunya demi perawatan anaknya yang menderita penyakit kelainan usus.” Ungkap pria yang tinggal di Jakarta Timur ini.
Dalam unggahannya itu, banyak komentar baik dan positif dari para warganet. Banyak dari mereka yang turut mendoakan agar anak dari Riyanto segera sembuh. Ada pula yang berterimakasih kepada pembeli karena sudah memborong dagangan milik Riyanto.
Hingga Selasa (17/11/2020), video tersebut menjadi viral hingga telah ditonton lebih dari 1,7 juta kali. Video itu pun telah dikomentari lebih dari dua ribuan kali oleh warganet di Instagram. (HAN/Debar)