FKKS Cilodong Ajak Warga Wujudkan Kota Depok Sehat

DEBAR.COM.-CILODONG, DEPOK- Kota Sehat adalah suatu kondisi kota yang bersih, nyaman, aman, dan sehat untuk dihuni penduduk, yang dicapai melalui terselenggaranya penerapan beberapa tatanan dengan kegiatan terintegrasi yang disepakati masyarakat dan pemerintah kota. Penyelenggaraan Kota Sehat dilakukan dengan berbagai kegiatan untuk mewujudkannya dengan pemberdayaan.

“Untuk itu dalam satu tahun digelar rapat koordinasi yang diikuti oleh seluruh komponen kesehatan di Kecamatan Cilodong. Yang juga dihadiri Ketua Forum Komunikasi Kota Depok Sehat (FKKDS) Bunda Elly Farida, istri Walikota Depok Bapak Muhamamd Idris,” kata Ketua Forum Komunikasi Kota Sehat (FKKS) Kecamatan Cilodong Tajudin, Jumat (22/07/2022) usai Rakor FKKS Kecamatan Cilodong.

Kegiatan tersebut juga dihadiri PLT Camat Cilodong Fitriawan dan Sekretaris Kecamatan Cilodong Zaenal Aripin, Lurah Kalibaru Indra Cahyadi, Lurah Kalimulya Nyoman Budiarsa dan Lurah Sukamaju. Nurhadi. Pada rakor kali ini, Bunda Elly Farida memberikan buku panduan dan evaluasi serta program kerja kepada pengurus FKKS di tingkat Kelurahan Cilodong, Kalibaru, Kalimulya, Jatimulya dan Kelurahan Sukamaju.

“Gelaran Rakor ini sebagai bagian dari upaya memberikan pembekalan dan penguatan kepada anggota kader FKKS,” kata Tajudin.

Tajudin mengatakan, nara sumber dalam rakor itu dr Agus Gojali dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Depok memaparkan dan mengimbau seluruh warga Kecamatan Cilodong yang tersebar di lima kelurahan wajib menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat.(ASH/Debar)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button