Ketua Panitia Joko Warihnyo: Siap Hadirkan Wali Kota Depok dan Ustad Kondang Akri Patrio di Peringatan Isra Miraj 1445 Hijriah
DEBAR.COM.-DEPOK- Memperingati Hari Besar Islam sudah menjadi agenda program dari Majelis Taklim Balai Wartawan Kota Depok, untuk itu dalam rangka menyambut Peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW 1445 Hijriah yang dirangkai dengan pemberian Santunan Anak Yatim, MT. Balwan Kota Depok mempercayai Joko Warihnyo selaku Ketua Panitia pelaksana, Sekretaris, Rahmat Budianto dan Bayu Kurniawan, Bemdahara.
“Alhamdulillah, saya diberi kepercayaan oleh pengurus dan jamaah untuk menjadi Ketua Panitia Isra Miraj Nabi Muhammad SAW 1445 Hijriah dam Santunan Anak Yatim. Ini menjadi tantangan tersendiri bagi saya, melaksanakan kegiatan keagamaan. Acara pelaksanaan harus meriah dan banyak jamaah yang hadir,” kata Joko Warihnyo yang juga selaku Pembina di MT. Balwan Kota Depok, Kamis, (25/01/2024).
Dikatakan Joko, kenapa harus meriah dan banyak jamaah yang hadir, momen Isra Miraj ini bukanlah peristiwa yang biasa-biasa saja, ini momen yang wajib diketahui oleh seluruh umat Islam di dunia, terutama anak cucu keturunan kita.
“Isra Miraj merupakan salah satu kejadian penting dalam agama Islam, di mana Nabi Muhammad SAW melakukan perjalanan ke langit ketujuh dalam waktu semalam. Dan Nabi Muhammad SAW mendapatkan perintah langsung dari Allah SWT,” ujarnya.
Dirinya juga mengatakan, pada Peringatan Isra Miraj kali ini akan menghadirkan Wali Kota Depok, Mohammad Idris, penceramah kondang Ustad Akri Patrio, Tim Marawais, dan juga penampilan sholawat para istri pengurus/jamaah MT. Balwan Kota Depok.
“InshaAllah pelaksanaannya pada 27 Februari 2024 mendatang meriah dan banyak jamaah yang hadir, tentunya ilmu agamanya yang didapat menjadi tuntunan bagi kita semua,” ungkapnya.
Sementara Ketua MT. Balwan Kota Depok, Adie Rakasiwi sangat mendukung Joko Warihnyo sebagai Ketua Panitia, dan berharap pelaksanaannya berjalan lancar sesuai yang telah direncanakan.
“KSB, Penasehat, Pembina dan Jamaah MT. Balwan Kota Depok sepakat Mas Joko dipercayakan sebagai Ketua Panitia. Saya yakin kepiawaian Mas Joko dapat membuat acara Isra Miraj dan Santunan Anak Yatim berjalan dengan baik, kita dukung niatan baik,” tutupnya.
Susunan Kepanitiaan Peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW 1445 Hijriah, Ketua Joko Warihnyo, Sekretaris, Rahmat Budianto, Bendahara Bayu Kurniawan, Sie Humas, Ray Andre/Abi, Sie Dokumentasi, Agus Hendra dan Keamanan, Daeng Tolib. (MFR/Debar)