Asep Rahmat: Mengimbau Warganya Tidak Sudutkan Paslon
DEBAR.COM.-CIPAYUNG, DEPOK- Camat Cipayung Asep Rahmat terus mendorong warganya untuk menggunakan hak pilihnya. Selain itu juga mengimbau untuk tidak melakukan golput (golongan putih), Asep juga meminta warganya untuk tidak menyudutkan pasangan calon (paslon) maupun pendukungnya.
“Setiap ada pertemuan warga, kami selalu berpesan agar warga bisa menggunakan hak pilih dengan baik. Kami juga mengimbau warga untuk tidak menyudutkan salah satu paslon, karena ini juga bisa memecah belah persatuan,” ujarnya, Kamis (11/04/2019).
Dikatakan Asep, menurut data yang dihimpun, penduduk Kecamatan Cipayung berjumlah 175 ribu orang dengan jumlah pemilih sebanyak 20.884 dan jumlah kotak suara 535 unit. Jumlah tersebut merupakan modal utama, untuk pembangunan yang lebih baik lagi.
“Gunakan hak pilih dengan baik, jangan golput. Karena satu suara menentukan pembangunan lima tahun ke depan. Pemimpin yang terpilih nanti, DPRD misalnya, juga bisa menentukan pembangunan di Cipayung,” jelasnya.
Asep juga mengajak masyarakat Cipayung untuk ikut peduli terhadap keamanan lingkungan saat pelaksanaan Pemilu 17 April mendatang, dengan melaporkan hal-hal mencurigakan yang bisa mengganggu kondusivitas keamanan.
“Saya mengajak masyarakat untuk ikut menjaga keamanan lingkungan, agar pelaksanaan Pemilu di Kecamatan Cipayung dapat berjalan aman, damai dan kondusif,” pungkasnya. (VD/AR/Debar)