Lurah Tugu : Perangi Aksi Teroris

DEBAR.COM. -TUGU, DEPOK- Berbagai cara terus dilakukan oleh Kelurahan Tugu, Kecamatan Cimanggis, Depok dalam memerangi aksi terorisme. Salah satunya dengan melakukan dan menjalin sinergitas bersama Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Bhabinkamtibmas), Bintara Pembina Desa (Babinsa), RW,  RT dan warga agar selalu siaga dan waspada terhadap sesuatu yang mencurigakan.

“Kami terus bersinergi dan mengingatkan masyarakat untuk tetap waspada terhadap gerak-gerik orang asing yang mencurigakan,” ujar Lurah Tugu, Abdul Mutolib, baru-baru ini.

Abu mengatakan, pihaknya juga sudah memberikan imbauan kepada RT dan RW untuk melakukan pendataan penduduk pendatang. Tentunya untuk meminimalisir orang tak dikenal yang akan berbuat kejahatan.

“Selain memberikan imbauan, kami juga menjalin kerja sama dengan pihak kepolisian yaitu Brimob. Mereka rutin mendatangi kantor kelurahan untuk memberikan informasi seputar situasi keamanan yang ada di wilayah Tugu,” ucapnya.

Abu menambahkan, komunikasi dengan pihak kepolisian sudah terjalin, kami bersama warga Tugu siap memberikan informasi kepada pihak Brimob bila ada hal-hal yang mencurigakan.

“Kepada masyarakat saya berpesan untuk selalu meningkatkan kewaspadaan dan peduli terhadap lingkungan. Terutama bagi orang tidak dikenal yang keluar masuk di lingkungan warga,” tutupnya.(IP/AR/Debar)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button