Fusda Al-Amjad Kota Depok Galang Donasi Untuk Musibah Gempa dan Tsunami di Palu dan Donggala
DEBAR.COM.-BEDAHAN, SAWANGAN- Musibah yang menimpa saudara-saudara kita di Palu dan Donggala merupakan ujian dan teguran dari Allah SWT, agar kita sebagai umatnya lebih bertaqwa dan menjauhi segala yang telah dilarangnya.
Hal tersebut disampaikan oleh KH. Zein Rofiq Fachrudin guru tetap Majelis Taklim Fusda Al-Amjad Kota Depok pada pengajian rutinitas rabu malam kamis di Musolah Baitusshobirin Komplek BNI Jalur 3 Saung RT 01/05 Bedahan, Sawangan, Depok, Rabu (03/10/2018) yang dihadiri oleh Al-Habib Hadi Assegaf, Ustad Muhtasor Jiddan, Ustad Irfan, Ustad Ansori, Ustad Sahrul, Ustad Slamet, Ustad Rohman.
“Mari kita doakan saudara-saudara kita yang tengah terkena musibah Gempa dan Tsunami di Palu dan Donggala. Agar diberikan kekuatan, ketabahan dan kesabaran menghadapi ujian yang dialaminya sekarang ini,” ujar Kyai Zein.
Sedangkan Pimpinan Majelis Taklim Fusda Al-Amjad Kota Depok, Ustad Muhtasor Jiddan mengajak semua jamaah untuk mengumpul donasi bantuan untuk disumbangkan ke Palu dan Donggala.
“Saya mengimbau dan mengajak para jamaah untuk peduli terhadap saudara kita yang kini tengah tertimpa musibah dengan mengumpulkan penggalangan dana atau bantuan dalam bentuk makanan maupun peralatan sekolah,” ucapnya.
Ustad Tasor katakan, hasil penggalangan dana ini akan diserahkan langsung ke Dewan Masjid Indonesia Kota Depok.
“Ayo kita bantu saudara kita yang tengah kena musibah. Bagi yang ingin memberikan donasinya bisa menghubungi MT. Fusda Al-Amjad Kota Depok atau hubungi nomor handphone 0895 33833 4245,” tukasnya. (MFR/Debar)