Masyarakat Harus Selektif Pilih Pembiayaan Jasa Keuangan

DEBAR.COM.-SAWANGAN, DEPOK- Masyarakat harus Selektif untuk memilih jasa pembiayaan keuangan. Pasalnya, tidak sedikit adanya keluhan dari nasabah terkait ulah oknum dalam jasa pembiayaan keuangan. Hal ini dibenarkan oleh GM Regional I Wom Finance Gilbert Samuel Siahaan.

“Pada dasarnya semua jasa pembiayaan keuangan adalah sama. Hanya saja, kalau ada masalah yang menimpa konsumen itu adalah oknum yang melakukannya,” ujarnya saat menghadiri acara pemberian CSR di Panti Asuhan Karena Doa, RT 05/03, kelurahan Bedahan, Sawangan, Depok, Jumat (21/12/2018).

Gilbert mengingatkan masyarat agar selektif dalam memilih jasa pembiayaan keuangan. Salah satunya adalah yang sudah familiar dan dikenal luas oleh masyarakat.

“Tentunya, yang sudah terpercaya dan sudah terbukti memberikan banyak pelayanan pada jasa pembiayaan keuangan. Kalau kita paling banyak pada jasa pembiayaan kendaraan roda dua,” paparnya.

Sementara itu, dalam kesempatan tersebut pihaknya berbagi dengan masyarakat sekitar. Salah satunya dengan memberikan bantuan yang berupa knowledge dan memiliki manfaat yang tidak habis dengan seketika.

“Kita memberikan bantuan biasanya pada tiga momentum yaitu: pada bulan ramadhan, Idul Adha dan jelang natal. Pemberian bantuan ini serentak dilakukan seluruh Indonesia. Diharapkan dengan bantuan tersebut bisaa memberikan manfaat bagi masyarakat,” pungkasnya.(2R/Debar)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button