PGRI Kecamatan Cilodong Gelar Pengajian Bulanan
DEBAR.COM.-JATIMULYA, DEPOK- Ratusan guru dan kepala sekolah (kepsek) anggota dan pengurus Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kecamatan Cilodong memenuhi Masjid Al Barokah di Jalan Raya Kalimulya wilayah Kelurahan Jatimulya di Kecamatan Cilodong, Sabtu (23/03/2019), mengikuti pengajian rutin bulan. Sekaligus sebagai forum silaturahmi seluruh tenaga pendidik di wilayah kecamatan setempat.
“Kegiatan pengajian bulanan PGRI Cilodong kembali diaktifkan, setelah beberapa bulan lalu terhenti karena satu dan lain hal,” kata Ketua Majelis Taklim PGRI Kecamatan Cilidong, Nizar Salim.
Kegiatan pengajian itu dihadiri Ketua PGRI Kecamatan Cilodong Wahidin yang juga Kepala UPTD SDN Sukamaju 1, Ketua Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) Kecamatan Cilodong sekaligus Kepala UPTD SDN Kalibaru 1 Nurhasan, Ketua DKM Masjid Al Barokah Haji Mulyadi dan seluruh kepala UPTD SDN. Tausyiah disampaikan Ustad Fahrudin SAg.
Hal senada juga disampaikan Wahidin. Menurutnya, pengajian rutin PGRI selain ajang silaturahmi juga sebagai kegiatan penyegaran kerohanian pendidik. Meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT, yang dapat ditularkan kepada peserta didik di masing-masing satuan pendidikannya.
“Ilmu yang diperoleh dari pengajian ini juga menjadi materi pembelajaran keagamaan yang bisa disampailan dan diteladani peserta didik,” tandas Wahidin.(ASH/Debar)