Katar Sub RW 03 Depok Jaya Gerak Budidaya Ikan dan Bercocok Tanam

DEBAR.COM.-DEPOKJAYA, PANMAS- Karang Taruna (Katar) Sub RW 03 Depok Jaya, Pancoran Mas baru berjalan 1 tahun, namun pergerakan dan kegiatan yang dilakukan cukup mengundang dan membangkitkan para pemuda, yaitu mencoba memanfaatkan lahan untuk budidaya ikan nila dan bercocok tanam pangan dan buah.

Lahan seluas kurang lebih 1000 m yang berlokasi di Jalan Belimbing ini ditanami oleh tanaman Markisa dan Anggur, untuk Sayur sendiri ada Selada dan Kangkung. Dengan waktu panen setiap 3 bulan sekali menghasilkan labih dari 4 kg.

Ketua Katar Sub RW 03, Aman mengatakan sebelum terbentuk katar kegiatan seperti ini sudah ada, namun setalahnya dikembangkan kembali dan ditambah untuk budidaya ikan nila.

“Awalnya, sebelum dilantik Katar kegiatan cocok tanam ini sudah mulai, dari mulai bibit anggur dan markisa, yang juga dibina dan diajarkan bagimana cara menanamnya, lalu setelah dilantik ada sisa dana untuk Katar, akhirnya dari dana itu kita buat kolam serta membeli ikan nila untuk budidaya,” paparnya.

Dikatakan Aman bahwa kegiatan seperti ini tak lepas dari tujuan para warga dan Ketua RT/RW setempat untuk meningkatkan mutu dan kualitas SDM para pemuda dengan cara diberikam keterampilan beternak, budidaya, dan cocok tanam.

Tak mau memikirkan diri sendiri, dengan kesolidan para pemuda dan orang tua di wilayah terebut terbentuklah pemanfaatan lahan yang hasilnya pun dibagikan kepada warga sekitar pula.

“Jadi sebenarnya ini kan dari warga juga ya, jadi hasilnya dari warga untuk warga juga gitu,” ujarnya.

Di sisi lain pendapat ketua RT 07 Azis, dan Ketua RT 02 Hardi sepakat dengan perkembangan karang taruna yang semakin produktif dan bermanfaat untuk lingkungan sekitar.

“Perkembangan Katar selama 1 tahun ini sangat signifikan, kenapa begitu karena kekompakannya sangat bagus dari RT 1 sampai 11 yang di bantu oleh ketua RT dan ketua RW itu sendiri, dengan mengadakan program budidaya ikan dan cocok tanamĀ  keberadaan katar juga sangat membantu untuk lingkungan wilayah RW 03 Depok Jaya ini,” tanggap Hardi.

Mereka juga berharap dengan diadakan kegiatan ini Katar RW 03 semakin maju dan bisa menjadi contoh untuk Katar lainnya. (ENI/Debar)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button