Ikuti Keseruannya! Animagame Gelar Inkubator Showcase and Talkshow
DEBAR.COM.-DEPOK- Margodev+ Community and Komunitas Animasi dan Game (Animagame) akan menggelar acara Animagame Inkubator Showcase and Talkshow pada Sabtu, 25 Februari 2023 di Kode Creative, Lantai 2 Depok Town Square, mulai pukul 13.00 – 18.00.WIb.
Fasilitator kegiatan Animagame Inkubator Showcase and Talkshow, Didi Diarsa mengatakan, kegiatan tersebut tentunya dihadirkan bagi teman-teman pecinta game dan animasi. Dan dalam acara tersebut pun akan menampilkan karya-karya terbaru dari program inkubasi, mulai dari video game keren, film pendek, simulasi efek visual, dan masih banyak lagi yang lainnya.
“Buat teman-teman, jadilah yang pertama menyaksikan karya-karya hebat dari para peserta batch 1 kami, dan temukan bagaimana Program Inkubasi Animagame yang unik dapat membantu mewujudkan ide-ide kreatif kalian,” kata Didi Diarsa selaku Fasilitator, Senin (21/03/2023).
Didi mengatakan, selain itu, teman-teman pencinta game dan ankmasi juga akan bertemu dan berkenalan dengan orang-orang sevisi, potensial kolaborator, dan investor. Baik yang ingin menjadi game developer, animator, atau seniman VFX, Animagame adalah tempat yang tepat untuk bereksperimen dan menciptakan inovasi dalam dunia hiburan dan edukasi.
“Selain showcase karya-karya hebat dari batch 1, kita juga akan ada talkshow seru dengan mengakangkat tema ‘Inovasi dalam industri animasi dan video game’ yang akan dipandu oleh para mentor dan pengajar Animagame, serta dihadiri oleh beberapa tamu undangan spesial,” jelasnya.
Didi menambahkan, tidak hanya itu, Animagame juga bekerja sama dengan Sandbox Academia yang akan membantu meningkatkan waktu pengembangan dalam proses inkubasi. Tentunya akan mendapatkan bantuan dari mentor, alat pelatihan, tutorial video, dan proyek template terbaru di industri animasi dan video game.
“Ayo daftar sekarang juga dan bergabunglah bersama kami dalam siang yang penuh teknologi canggih dan hiburan. Sampai jumpa di sana. Dan ini Link Pendaftarannya: https://bit.ly/PendaftaranMargodevMeetup. (AR/Debar)