Warga Binaan Rutan Depok Dapatkan Pemahaman Hukum dan Siraman Rohani

DEBAR.COM.-CILODONG, DEPOK- Kepala Rutan Kelas I Depok, Andi Gunawan bersama dengan para tokoh Hukum dan Agama Kota Depok menggelar kegiatan ‘Sosialisasi Hukum dan Siraman Rohani’ yang berlangsung di ruang Kunjungan Rutan Kelas I Depok, Kamis (07/09/2023).

Hadir dalam kegiatan ini, Ketua Ikatan Advokat Indonesia (Ikadin) Kota Depok, Khairil Poloan, Ketua Lembaga Penyuluhan dan Bantuan Hukum Nahdlatul Ulama (LPBHNU) Kota Depok, Muhtar Said, Ketua Pusat Bantuan Hukum Perhimpunan Advokat Indonesia (PBH Peradi), Rudi N Nasution, dan Kader Penggerak NU Kota Depok, Muhammad Sholeh.

Karutan Depok, Andi Gunawan mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman hukum yang lebih baik kepada Warga Binaan Rutan Kelas I Depok, sekaligus memberikan pemahaman spiritual melalui siraman rohani yang mendalam.

“Melalui pertemuan ini, para narasumber berkomitmen untuk mendukung pembinaan Warga Binaan dengan memberikan pengetahuan hukum yang bermanfaat dan aspek spiritual yang mampu memotivasi,” kata Andi Gunawan.

Dirinya juga menyampaikan ucapan terim kasih kepada para narasumber yang hadir. Dikatakan Karutan Depok, ini adalah langkah positif dalam memperkuat pemahaman hukum para Warga Binaan kami. Kami yakin bahwa pemahaman hukum merupakan hal yang penting bagi para Warga Binaan. Lanjut dikatakan, siraman rohani yang diberikan juga akan memberikan pencerahan dalam pembinaan kepribadian yang lebih mendalam.

“Acara ini memcerminkan kolaborasi yang baik antara berbagai pihak untuk mendukung pembinaan Warga Binaan dan memberikan mereka peluang untuk memperbaiki diri dalam aspek hukum dan pembinaan kepribadian,” tutupnya.(AR/Debar)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button