Karutan Depok: Ayo Donorkan Darah Untuk Kemanusiaan

DEBAR.COM.-DEPOK- Dalam rangka menyambut Hari Bakti Imigrasi (HBI) ke-74 tahun 2024 digelar beberapa rangkaian kegiatan acara, salah satunya Donor Darah yang mengusung tema ‘Direktorat Jenderal Imigrasi Mendukung Transpormasi Peran Keimigrasian Melalui Strategi Digitalisasi’.

Kepala Rutan Kelas I Depok, Lamarta Surbakti bersama 11 orang pegawai lainnya mengikuti kegiatan donor darah yang berlangsung di Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Bogor. Selain itu kegiatan HBI ke-74 tahun 2024 tersebut juga dihadiri juga oleh jajaran Pemasyarakatan dilingkup Bogor Raya.

Lamarta Surbakti mengakatan, kegiatan menyambut HBI ke-74 tahun 2024 diikuti secara antusias oleh jajaran dari Imigrasi dan Pemasyarakatan Bogor Raya ini sebagai bentuk upaya untuk tetap menerapkan pola dan gaya hidup sehat.

“Mari donorkan darahmu untuk kemanusian, ayo kita donor darah, berbagi kebaikan untuk saling menyelamatkan adalah bentuk kebersamaan untuk saling tolong menolong,” kata Karutan Depok, Lamarta Surbakti. (AR/Debar)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button