DakwahRagamTerkini

Ustad Kembar Alwi-Adi Bikin Pecah Maulid Nabi Muhammad SAW di Majelis Al-Bayyani Lit-Tawashul Wal-Mudzakaroh, Depok

DEBAR.COM.-CINERE, DEPOK- Kehadiran Ustad Kembar Alwi dan Adi bikin pecah ratusan jamaah yang hadir pada acara Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 Hijriah yang digelar Majelis Al-Bayyani Lit-Tawashul Wal-Mudzakaroh dengan mengangkat tema ‘Semoga dengan adanya Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 Hijriah dapat memperkokoh iman dan taqwa kita kepada Allah SWT’, Minggu (15/09/2024).

Bukannya hanya ketawa yang didapatkan para jamaah dari tausyiah Ustad Kembar, namun ilmu yang dapat dibawa pulang dan dipraktekan pada keluarga masing-masing dirumah. Seperti hal nya keutamaan bersholawat yang setiap saat dikumandangkan dan selalu membasahi bibir kita dengan Sholawat yang merupakan wujud rasa cinta terhadap Nabi Muhammad SAW.

“Sejak dalam kandungan anak-anak kita sudah harus dididengarkan dan kenalkan oleh bacaan Sholawat Nabi, jangan sampai ketika besar nanti anak-anak kita tidak bisa bersholawat. Pendidikan ilmu agama sejak dini adalah tanggungjawab orangtua, karenanya kita sebagai orangtua wajib mengenali dan mengajari prilaku Rasulullah SAW yang menjadi panutan umat Islam,” kata Ustad Kembar Alwi dan Adi secara bergantian menyampaikan tausyiahnya yang juga setiap harinya muncul ditayangan Ustad Kembar Menjawab Garuda TV.

Sementara itu, Pembina Majlis Al-Bayyani, Ustad Abdul Gofur Nasir mengucapkan terima kasih kepada ratusan jamaah dan puluhan Kiai dan Ustad yang hadir memadati kegiatan peringatan  Maulid Nabi Muhammad SAW. Ini tentunya menjadi suatu keberkahan tersendiri bagi Majlis Al-Bayyani.

“Alhamdulillah, ratusan jamaah yang hadir memadati kegiatan Maulid Nabi. Ucapan terima kasih juga kepada para Kiai, Ustad dan anggota DPRD Jawa Barat, H. Pradi Supriatna yang hadir meski undangannya hanya via whatsApp. Ini bukti cinta kita semua pada Nabi Muhammad SAW yang dapat mempersatukan umat muslim dalam mengagungkan Rasulullah,” ujarnya.

Sedangkan salah satu jamaah kaum ibu-ibu, Fadilah merasa senang dan terhibur selain mendapatkan ilmu dari para Kiai yang memberikan ceramah. Dirinya bersama rombongan majelis taklim sekitaran Gandul sejak pagi hari sudah datang ingin melihat dan mendengar Ustad Kembar berceramah, karena selama ini hanya bisa melihatnya di televisi.

“Seneng bisa melihat langsung Ustad Kembar berceramah, selain ganteng, isi ceramahnya pun berbobot mengingatkan kita sebagai kaum perempuan, dan juga lucu,” pungkasnya.

Pada kesempatan tersebut, selain ratusan jamaah juga hadir Ustad Mubarok dan penceramahKH. Anwar Al Ghifari, KH. Ahmad Daroji, Ustad Kembar Alwi-Adi dan Anggota DPRD Jawa Barat, H. Pradi Supriatna. (MFR/Debar)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button