Target 10 Besar Sukses Dicapai Kota Depok Diperhelatan POPDA ke-XIII Jabar

DEBAR.COM.-DEPOK- Pekan Olah Raga Pelajar Daerah (POPDA) ke-XIII Provinsi Jawa Barat (Jabar), Kota Depok berhasil menempati posisi ke-10 dengan <span;>berhasil meraih 34 medali pada perhelatan tersebut.

“Alhamdulillah kita bisa mencapai target yang telah diusung sebelumnya, yaitu masuk 10 besar,” kata Kepala Bidang Pembinaan Keolahragaan Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata (Disporyata) Kota Depok, Raden Rayi M Radiansyah, Selasa (11/07/2023).

Raden mengatakan, Kota Depok mendapatkan 13 medali emas, 7 medali perak dan 14 medali perunggu. Total medali yang didapatkan berasal dari sembilan cabang olahraga (cabor) yang diikuti, diantaranya Cabor renang menyumbang enam medali emas, tiga perak, lima perunggu, lalu taekwondo serta panahan satu emas dan perak. Kemudian kempo satu emas, tarung derajat, dayung dan panjat tebing masing-masing satu perunggu.

“Cabor karate menyumbangkan dua emas, perak dan perunggu. Sedangkan senam mendapatkan dua emas, satu perak dan tiga perunggu,” ungkapnya.

Dirinya menambahkan, pihaknya akan terus bekerja sama dengan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Depok serta pengurus cabor untuk mencapai prestasi yang lebih baik lagi, yakni dengan mempersiapkan dan menyeleksi atlet pelajar Depok dan melakukan pembinaan dan pelatihan lebih untuk persiapan Pekan Olahraga Pemuda Wilayah Daerah (POPWILDA) 2024.

“Karena kita rencananya tahun depan ditunjuk sebagai tuan rumah POPWILDA 2024 oleh Provinsi Jabar. Mudah-mudahan atlet pelajar kita dapat menorehkan prestasi lebih baik lagi,” pungkasnya. (MFR/Debar)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button