PDAM Depok Kirim Air Bersih Bantu Warga Ratu Jaya Yang Kekeringan
DEBAR.COM.-SUKMAJAYA, DEPOK- Untuk mengatasi warga yang tengah kekeringan dan kesulitan air bersih, PDAM Tirta Asasta Kota Depok memberikan bantuan dengan menyiapkan 3 (tiga) armada mobil tangki yang siap mengantar air bersih ke lokasi warga yang kekeringan dan membutuhkan air bersih.
“Sebanyak 2 tangki berkapasitas 5.000 liter dan 8.000 liter kami kirim bantuan air bersih bagi warga Kelurahan Ratu Jaya,” ujar Manajer Pemasaran PDAM Tirta Asasta Kota Depok, Imas Dyah Pitaloka, Jumat (28/09/2018).
Imas mengatakan, bagi masyarakat Depok yang wilayahnya kekeringan dan membutuhkan air bersih, bisa berkoordinasi dengan lurah setempat untuk meminta bantuan air bersih.
“Permohonannya tidak langsung ke PDAM tapi ke Lurah setempat. Agar pemberian bantuan air bersih menjadi tepat sasaran kepada warga yang belum di salurkan atau diberi bantuan air bersih,” tuturnya.
Imas menambahkan, PDAM tidak memberikan batasan tapi sesuai kondisi masyarakat saja dan sesuai permohonan yang diajukan.
“Dan kebetulan Kelurahan Ratu Jaya minta bantuan ke PDAM. Jadi PDAM memberikan bantuan setelah ada permohonan bantuan tangki,” tutupnya.(MFR/Debar)