Karutan Depok Serahkan Piala Turnamen Futsal Antar WBP

DEBAR.COM.-DEPOK- Turnamen Futsal antar Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang digelar Rutan Kelas I Depok dalam rangka memperingati Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-59 menjadi ajang positif bagi warga binaan untuk mengembangkan bakat dan ketrampilan serta dapat mempererat tali persaudaraan diantara warga binaan.

Kepala Rutan Kelas 1 Depok, Andi Gunawan mengatakan Turnamen Futsal yang berjalan lebih dari satu minggu ini dan sebanyak 12 tim warga binaan yang ikut berlaga dalam turnamen ini, dan mempertemukan tim Bimgiat FC vs Gagak FC di partai final berjalan dengan sengit dengan waktu 2 x 15 menit ditambah perpanjangan waktu yang berakhir dengan kemenangan tim Gagak FC dengan skor akhir 4-3.

“Kegiatan turnamen futsal ini dalam rangka turut menyemarakan peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-59, dapat menjadi ajang positif bagi warga binaan untuk mengembangkan bakat dan ketrampilan serta dapat mempererat tali persaudaraan diantara mereka sesam warga binaan,” kata Andi Gunawan, Jumat (17/03/2023).

Andi mengatakan, bukan hanya peserta WBP saja, namun para warga binaan yang turut menyaksikan pertandingan tersebut terlihat tampak antusias. Dalam kegiatan ini lanjut Andi, bertujuan memberikan motovasi bagi warga binaan untuk memperbaiki diri dan kehidupannya dimasa depan.

“Terima kasih kepada seluruh peserta dan panitia yang telah sukses menggelar turnamen futsal antar warga binaan ini, semoga menjadi motivasi untuk terus berkembang dan memperbaiki diri. Selamat yang telah menjadi juara, semoga pula menjadi contoh positif bagi warga binaan lainnya,” pungkasnya. (AR/Debar)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button