KONI Kota Depok Beberkan Program ‘Paket’ di Ngobar Sekber Wartawan
DEBAR.COM.-GROGOL, DEPOK- Sekretariat Bersama (Sekber) Wartawan Kota Depok menggelar kegiatan acara Ngopi Bareng (Ngobar) di Baokel Samara 2 Gabus Pucung dengan mengangkat tema ‘Depok menuju sukses Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XIV Jawa Barat 2022’. Kegiatan Ngobar ini menghadirkan narasumber Ketua Umum KONI Kota Depok, Herry Supriyanto dan Kadisporyata Kota Depok yang diwakili Sekdis Achmad Ubaidillah serta dipandu moderator Putra Gara, Rabu (23/03/2022).
Sekjen SWI Herry Budiman dalam sambutan mengatakan, Ngopi Bareng merupakan Ikon Sekber Wartawan Depok. Dengan adany<span;>a pandemi jadi terhenti sementara. Sebelumnya sudah dirancang pelaksanaan di 11 Kecamatan dan 63 Kelurahan.
Dengan KONI dan Disporyata Depok ini, menjadi starting mulai bergulirnya lagi Ngopi bareng Sekber Depok pasca pandemi. Mudah-mudahan, diskusi ini teman-teman wartawan dilapangan yang menjadi ujung tombak, bisa memberikan data-data yang terlewat di KONI
“Semoga, KONI Kota Depok bisa membawa Depok menjadi juara umum Porprov Jabar ke XIV,” kata Herry.
Ketua Umum KONI Kota Depok menuturkan, di KONI ada program Paket (P<span;>rogram Akselerasi Atlet Terpadu) yang terdiri dari sekumpulan atlet terbaik dari seluruh cabang olahraga yang ada di Kota Depok. Dan bagaimana kita pengurus bisa tahu kalau itu cabang yang terbaik. Untuk itu KONI memberikan kesempatan kepada masing-masing Cabor untuk menyampaikan atau mengusulkan kepada kami atlet-atlet yang masuk dalam katagori terbaik dan berprestasi.
“Silakan masing-masing Cabor mengusulkan atlet terbaiknya pada pengurus. Selanjutnya kami akan merekrutmen dan menganalisa atlet terbaik yang diajukan oleh masing-masing Cabor. Dan bila memang lolos atlet tersebut masuk Program Paket, tentunya akan mendapat dana insentif bulanan,” papar Herry Supriyanto.
Dikatakan Herry, intensif bulanan yang diberikan tentunya berorientasi ke prestasi medali yang diraihnya. Apakah medali emas, perak atau perunggu. Dan dati 150 atlet yang masuk katagori Program Paket akan didampingi lima orang ahli. “Untuk medali emas dana insentif bulanan yang diberikan sebesar 1.5 juta, medali perak 1 juta dan medali perunggu 600 ribu rupiah,” jelasnya.
Terkait dengan viralnya pemberitaan Atlit Panahan Berkuda (horseback archery) asal Kota Depok yang menjadi juara umum di Turki namun pihak KONI maupun Pemerintah Kota (Pemkot) Depok tidak mengetahui, sehingga masyarakat Kota Depok langsung bereaksi mempertanyakan kebenarannya.
“Kami KONI Kota Depok sangat mengapresiasi atas prestasi yang diraih atlet panahan berkuda asal Depok. Namun untuk diketahui olahraga panahan berkuda merupakan olahraga budaya atau komunitas dan tidak ada induk organisasinya di Depok. Atlet tersebut berangkat keajang perlombaan tersebut sendiri tanpa memberitahu kami,” ujar Herry.
Dirinya menambahkan, cabang olahraga yang belum ada induk organisasinya, Herry berharap dapat melaporkan ke KONI apa bila hendak terjun ke ajang perlombaan, sehingga pihak KONI Kota Depok dapat mengetahui dan mensuportnya.
“Beritahu kami, InshaAllah kami suport dan kami tembuskan ke Pemkot Depok,” pungkasnya.(AR/Debar)